Sat Samapta Polres Serang Terjunkan Personel Untuk Menjaga Kamtibmas di Kawasan Industri Modern Cikande

Polres Serang – AbyDosoNews.com

Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Anggota Patroli Kijang 906 Sat Samapta Polres Serang melaksanakan Patroli KRYD, antisipasi C.3, gangguan Kamtibmas dan antisipasi balap liar pada Senin, 29 Januari 2024, pukul 22.00 WIB hingga selesai. Patroli ini dilakukan di Kawasan Industri Modern Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang.

Kegiatan yang dipimpin oleh BRIGPOL Aldiansyah ini melibatkan 3 personel Patroli Sat Samapta Polres Serang. Dalam pelaksanaannya, personel memberikan himbauan dan melakukan pemeriksaan kepada warga yang sedang nongkrong disekitar kawasan guna mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas,” Imbuhnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat mewujudkan pelayanan, kehadiran dan kedekatan Polres Serang dengan masyarakat, serta antisipasi terhadap gangguan Kamtibmas dan kegiatan balap liar di kawasan Industri Modern Cikande,” Tutupnya.

(Humas/ADN)



Pemred


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *